Peringati Hari Guru Nasional ke-77, Direktur Pendidikan Pester Al Fauzan Lumajang Gelar Penganugerahan Guru Favorit 2022

www.pesteralfauzan.sch.id – Lumajang. Setiap tanggal 25 November, selalu diperingati sebagai momen spesial khususnya di lingkungan pendidikan. Pasalnya pada tanggal tersebut telah ditetapkan sebagai Hari Guru Nasional berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994. Di lembaga pendidikan Pesantren Terpadu Al Fauzan Lumajang, pada tanggal yang bertepatan dengan lahirnya PGRI (Persatuan Guru Republik Indonesia) tersebut, selalu diadakan upacara bendera. Pada dua tahun terakhir ini, diadakan juga pemilihan Guru Favorit di lembaga pendidikan MTs dan MA Pesantren Terpadu Al Fauzan Lumajang.

Pada momen tersebut, upacara peringatan hari guru di Pesantren Terpadu (Pester) Al Fauzan lebih spesial dari upacara seperti biasanya, pasalnya semua petugas upacara diperankan oleh dewan guru. Dalam sambutannya Direktur pendidikan madrasah Pester Al Fauzan Lumajang mengutip pendapat dari para ulama tentang hal-hal yang harus dilakukan oleh seorang guru dan murid. Selain itu, beliau juga mengapresiasi atas kinerja seluruh dewan guru di lingkungan Yayasan Pendidikan Islam dan Sosial Al Fauzan Lumajang.

“Terima kasih kepada seluruh ustadz-ustadzah atas dedikasinya disini (Red : Pester Al Fauzan) sehingga dalam kurun waktu setahun terakhir ini banyak prestasi yang telah diukir baik oleh guru maupun anak didiknya. Selamat juga kepada guru favorit terpilih tahun 2022, semoga bisa meningkatkan motivasi baik bagi dirinya maupun oleh guru-guru yang lainnya”. Pungkas beliau dalam sambutannya saat jadi pembina upacara

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, pada momen peringatan hari guru selalu diselenggarakan pemilihan guru favorit. Tahun 2022 guru favorit terpilih adalah Ustadzah Ita Nur Istiqomah, M.Pd (Guru Bahasa Arab) sebagai guru favorit MTs dan Ustadz Muhammad Khaidir Anwar (Guru Olahraga) terpilih sebagai guru favorit MA.

Dalam prosesnya, pemilihan guru favorit selain melibatkan voting oleh siswa dan guru, juga ada penilaian portofolio dan hasil kinerja guru selama setahun terakhir.

Bagikan Berita Kami :

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *