Karya Inovatif : Kepala MA Pester Al Fauzan Terpilih Sebagai Finalis Lomba Cipta Mars K-SARBUMUSI Tingkat Nasional
Dalam rangka merayakan HUT SARBUMUSI (Sarikat Buruh Muslimin Indonesia) ke-65, badan otonom dibawah naungan Nahdlatul Ulama (NU) tersebut, menyelenggarakan lomba cipta Mars K-SARBUMUSI. Diantara peserta lomba yang diadakan secara nasional tersebut, diikuti oleh kepala MA Pesantren Terpadu Al Fauzan Lumajang, Dr. Ny. Hj. Nur Ifadah. MA bersama dengan Ustadzah Dzaqi Hijrotin, S.Pd. Tidak tanggung-tanggung, juri pada lomba tersebut dilakukan oleh musisi papan atas nasional yang sudah tidak diragukan lagi kredibilitasnya, yakni Erros Djarot, Bimbim Slank, Trie Utami, Ngatawi el Sastrouw dan KH. Robikin Emhas.
Pada lomba yang diselenggarakan secara online tersebut, kepala MA Pesantren Terpadu Al Fauzan Lumajang berhasil masuk sebagai nominasi 11 terbaik. Ucapan terima kasih
“Alhamdulillah, kami sebagai salah satu peserta yang masuk pada 11 nominasi terbaik mengucapkan terima kasih kepada para dewan juri dan para pihak yang telah membantu. Ini merupakan karya perdana kami yang kami ikutkan pada sebuah kompetisi dan semoga dengan penghargaan 11 besar ini menjadi motivasi untuk terus berkarya, dan selanjutnya selamat kepada para pemenang semoga karya-karya yang dihasilkan bermanfaat dan barokah”. Tutur beliau melalui akun Youtube beliau Al NuZaHa HaiQi.
Bagikan Berita Kami :