KUNJUNGAN PEACE CORP INDONESIA
Foto bersama Mr. Rizal & Mr. Josh Heilcamp dg stake holders MTs & MA Pester Al Fauzan |
Suasana pertemuan |
Peace Corp adalah adalah lembaga independen Pemerintah Amerika Serikat yang menyediakan relawan untuk negara-negara pengundang di seluruh dunia, salah satunya adalah Indonesia. Kehadiran Peace corp di Indonesia adalah atas permintaan pemerintah Republik Indonesia dan sebagai bagian dari kemitraan komprehensif di bidang pendidikan antara pemerintah Indonesia dan Amerika. Peace Corp memiliki Nota kesepahaman dengan BAPPENAS dan pengaturan pelaksanaan dengan Kementerian Agama dan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Apa yang dilakukan Peace Corp di Indonesia? Adalah mengelola program penempatan relawan pengajar bahasa Inggris dari Amerika Serikat di Sekolah/ Madrasah yang diusulkan Pemerintah Indonesia dan telah lolos seleksi. MTs dan MA Pesantren Terpadu Al Fauzan salah satu madrasah yang akan bermitra dan mendapatkan guru bahasa Inggris dari negara Super powertersebut.
Pembelajaran di Kelas MTs |
Suasana Pembelajaran di Kelas MA |
Berkaitan dengan kerja sama tersebut, MTs dan MA Pesantren Terpadu mendapatkan kunjungan kedua oleh Mr. Rizal selaku Regional Manager at Peace Corp Indonesia dan Mr. Josh Heilcamp salah relawan guru Bahasa Inggris dari Amerika yang sudah mengajar di Indonesia pada tanggal 4 februari 2016. Agenda pada kunjungan tersebut adalah melakukan wawancara dengan kepala Madrasah, guru bahasa Inggris dan calon orang tua angkat yang akan di tempati relawan selama 2 tahun disini. Setelah melaksanakan rangkain proses acara pertemuan dengan stake holders MTs dan MA Pester Al Fauzan, Mr. Josh Heilcamp mengunjungi dan mengajar bahasa Inggris di kelas IX dan XII. Para siswa begitu antusias dalam pembelajaran tersebut karena diajar langsung oleh guru bahasa Inggris dari Amerika. Mereka sangat aktif berkomunikasi bahasa Inggris dalam proses KBM dan sebagian dari mereka melakukan wawancara kepada Mrs. Josh dengan berbahasa Inggris.
Kunjungan ke calon orang tua angkat |
Semoga berkah..